Memiliki blog yang popular adalah dambaan banyak blogger. Dan indikator kepopuleran sebuah blog biasanya ditentukan berdasar ranking. Dan Alexa Rank adalah salah satu indikator tersebut.
Alexa Rank sering dipakai untuk menilai kualitas suatu website/blog. Sebuah website/blog yang mempunyai Alexa Rank kecil dianggap mempunyai kualitas baik. Hal ini berbeda dengan Google Rank yang semakin besar semakin baik kualitasnya.
Nah untuk mendapatkan ranking yang bagus di Alexa, salah satunya dengan cara memasang widget Alexa di blog.

Berikut cara mendapatkan dan memasang widget Alexa pada Blogger/Blogspot:
  • Buka www.alexa.com
  • Klik Site Tools
  • pilih Alexa site widgets
  • Masukkan url blog lalu klik build widget
  • Copy code
  • login pada blogger, dari Dasbor masuk ke Rancangan
  • pilih Tambah Gadget
  • pilih HTML
  • lalu paste kode dari Alexa, simpan
  • Selesai.

Post a Comment

 
Top